Pohon Tumbang di PLTG Tingginya 10 Meter, Sudah Dipindahkan

Pohon Tumbang di PLTG Tingginya 10 Meter, Sudah Dipindahkan

CIREBON - Pohon tumbang di Jl Brigjen Dharsono By Pass tepatnya di depan PLTG Sunyaragi, telah ditangani petugas BPBD Kota Cirebon. Saat ini dilaporkan situasi lalu lintas kembali lancar.

Disampaikan dalam laporannya, waktu kejadian pohon tumbang sekitar pukul 18.20 WIB Hari Minggu Tanggal 3 Januari 2021. Laporan diterima dari Cirebon Siaga 112 Kota Cirebon.

Penyabab pohon tumbang diduga pelapukan batang pohon. Kemudian dipicu oleh hujan dan angin kencang. Adapun pohon yang roboh adalah jenis angsana dengan diameter 60 centimeter dan tinggi 10 meter.

Baca Juga:

Kemacetan sempat terjadi di ruas jalan tersebut, karena posisi pohon yang melintang jalan. Upaya yang dilakukan petugas diantaranya, melakukan assessment dan penanganan.Kemudian memotong dan memindahkan batang pohon ke tempat yang aman.

Saat ini, batang pohon sudah dipindahkan ke tempat yang aman. Jalan sudah bisa dilalui kendaraan sejak pukul 19.20 WIB.

Upaya penanganan pohon tumbang tersebut melibatkan, BPBD Kota Cirebon, DPRKP, Polres Cirebon Kota, Satpol PP dan PLN. (yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: